Warga SMA Negeri 7 Kota Tangerang Selatan melaksanakan Upacara Bendera Peringatan HUT RI ke-78 , Guna Mengenang Jasa Para Pahlawan dan Semangat Membangun Bangsa.
Kemerdekaan bukanlah akhir dari Perjuangan, karna setiap detik berjalan disitulah akan terlahir tantangan baru untuk suatu bangsa di masa depan. Kemerdekaan memiliki substansi yang relatif apabila kita maknakan kembali dari insan tiap individu masing-masing orang. Namun apapun alasanya, bagi kita semua yang merasa diri sebagai generasi penerus bangsa harus tetap memiliki alasan teguh yang sama untuk merdeka, karna pada hakikatnya kemerdekaan bukan hanya ketika kita memiliki negara dengan pemerintahan sendiri tetapi juga untuk mempertahankan harga diri dan diakui bahwa kita bangsa yang maju, mewarisi peradaban perjuangan bangsa dari nenek moyang kita. Tumpahan darah yang tercecer di bumi nusantara sudah cukup melukai hati pribumi kita. Kini saatnya kita berdiri bergandengan tangan untuk menatap lebih jauh ke masa depan. Hari ini, di detik ini pada 17 Agustus, tepat di 78 Tahun yang lalu pemuda bangsa kita dengan semarak menggaungkan kemerdekaan dengan wajah bangga atas perjuangan mereka dengan seraya berkata “Merdeka, Merdeka, Merdeka”.
Dengan seketika, dunia pun terhenti ketika Pendiri bangsa kita mendengungkan proklamasi untuk bangsa indonesia yang pertama kali.
Atas dasar itulah maka kita yang hidup di era sekarang harus melanjutkan perjuangan para pahlawan bangsa untuk masa depan.
Seiring dengan semangat tersebut, saat tiba peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78, SMA Negeri 7 Tangerang Selatan merayakannya dengan menggelar upacara bendera yang khidmat pada Kamis, 17 Agustus 2023. Setiap tahun, kegiatan ini dijalankan sebagai tradisi yang sakral, bukan hanya untuk menghidupkan kembali semangat nasionalisme dan patriotisme di antara para warga SMAN 7, tetapi juga sebagai wujud penghormatan yang tulus terhadap perjuangan para pahlawan yang telah mengantar bangsa ini meraih kemerdekaan.
Kami ucapkan terimakasih kepada seluruh pihak yang terlibat serta dukungan pelaksanaan upacara dari berbagai kalangan baik guru, siswa dan ekstrakulikuler yang berpartisipasi maupun membantu prosesi upacara sehingga dapat berjalan dengan lancar.
Melalui peringatan upacara bendera ini, SMA Negeri 7 Tangerang Selatan tetap komitmen untuk terus menjaga dan meneruskan nilai-nilai perjuangan kemerdekaan bangsa. Semoga semangat ini akan terus terkenang di hati setiap warga sekolah kita, agar mendorong kita semua untuk berkontribusi dalam mewujudkan masa depan yang lebih baik dan berkelanjutan bagi Indonesia.